Cara Perbaiki Imei Hilang Redmi Note 4X

cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
Siapa sih yang tidak kenal merk Xiaomi? Produsen smartphone dari negeri tirai bambu yang produknya banyak digemari di beberapa negara termasuk Indonesia. Banyak pengguna Xiaomi yang gemar melakukan kustomisasi terhadap produk Xiaomi ini. Dukungan komunitas yang luas, tentu membuat hobi oprek android ini menjadi menyenangkan. Pernah gagal dalam oprek android? Jika belum pernah gagal, selamat sepertinya anda belum bersungguh sungguh(menurut saya sih). Sebagian opreker pasti sudah pernah mengalami namanya bootloop, imei null, bahkan handphone menjadi sekarat bahkan tewas. Pada artikel kali ini, KangMus.net akan membahas tentang cara perbaiki imei hilang redmi note 4x. Apa itu IMEI dan MEID, silahkan anda googling saja, atau ketik di wikipedia. Mengapa saya tertarik membahas tentang kehilangan IMEI? Ya karena saya juga pernah kehilangan IMEI saat oprek android, dan tentu saja ini membuat jantung berdegup kencang laah.

Oke marilah kita mulai saja pembahasannya.

Memperbaiki IMEI dan MEID hilang di Redmi Note 4 dan Redmi Note 4 Pro

Alat dan bahan

  • Driver Redmi Note 4. Download di sini.
  • Software MAUI META. Download di sini.
  • Fastboot ROM Redmi Note 4. Download di sini.
  • Komputer dengan Windows 7,8,8.1,10 versi 64bit diutamakan.

Instalasi di Komputer

  • Install driver, pastikan mengaktifkan Windows disable driver signature.
  • Install software MAUI META dengan akses administrator.

Cara Perbaiki Imei Hilang Redmi Note 4X

  • Upgrade ROM, dan unlock bootloader.
  • Jalankan software MAUI META dengan akses administrator.

Cara Perbaiki Imei Hilang Redmi Note 4X

  1. Setelah anda menjalankan software MAUI META, buka menu Option, kemudian pilih Only Preloader Port.
    cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
    maui meta
    Selanjutnya klik tombol reconnect. Selanjutnya software akan meminta untuk menyambungkan komputer dengan handphone.
    cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
    reconnect
  2. Matikan handphone, kemudian sambungkan ke komputer dengan kabel USB. Tunggu kurang lebih 1 menit sampai proses identifikasi perangkat selesai. Kemudian pilih IMEI download. 
    cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
    identifikasi perangkat
  3. Klik tombol Change NVRAM Database File.
    cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
    memilih nvram
    Selanjutnya akan muncul pop up konfirmasi. Pilih No untuk memilih database sesuai dengan yang kita mau. 
    cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
    klik yes
  4. Pada pop up pilihan database, kita cari file MDDB_InfoCustomApp.... di folder fastboot rom yang kita download (pastikan sudah diekstrak ya). 
    cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
    pencarian MDDB
  5. Isikan IMEI 1 dan IMEI 2 pada kolom yang ada. 
    cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
    kolom input imei
    Klik Download to Flash sampai muncul Download IMEI to flash successfully.
    cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
    write imei sukses
  6. Selamat, IMEI anda sudah kembali.


Langkah Mengembalikan MEID

  1. Masih dalam software MAUI META, pilih MEID Download pada dropdown.
    cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
    meid download
    Jika muncul pop up yang menyatakan bahwa modem yang ada tidak mendukung download MEID, klik OK. 
    cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
    pop up meid
  2. Pilih menu Option, kemudian pilih menu Switch Active Modem to, kemudian pilih Modem 3.
    cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
    pilihan modem
  3. Isi form MEID, Kemudian klik Download to Flash.
    cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
    meid form
    Tunggu sampai muncul tulisan Download MEID/ESN to Flash Succed.
    cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
    flash sukses
  4. Klik Disconnect, kemudian restart handphone anda. Cek IMEI dan MEID, pastikan sudah berhasil.
    cara perbaiki imei hilang redmi note 4x
    imei dan meid sudah ada
PERHATIAN!!!

PENULIS TIDAK BERTANGGUNG JAWAB TERHADAP SEGALA KERUSAKAN PERANGKAT  DAN ATAU KEHILANGAN DATA YANG TIMBUL AKIBAT TUTORIAL INI.

sumber
Baca Juga

Posting Komentar

1 Komentar